Rabu, 09 November 2011

Chocolate Chocolate-Chip Raisin Muffins

Semalem blogwalking, nyasar ke Blog SExy Cheff. Ngeliat foto muffin yang kayak jamur gitu.. jadi tertantang untuk bikin yg bentuk jamur-jamur gitu...

Dan inilah percobaan di pagi hari ini


BAHAN KERING :
▪ 220 gr tepung terigu protein sedang (tepung aneka kue)
▪ 40 gr chocolate bubuk
▪ 1 sdm baking powder
▪ 200 gr gula halus
▪ 1 sdt garam

BAHAN BASAH :
▪ 2 bh telur
▪ 120 gr susu (saya cairkan 2 sdm dancow bubuk menjadi 120 gr susu)
▪ 60 gr vegetable oil (saya pakai salad oil)

ISI :
▪ 100 gr chocolate chips
▪ 100 gr kismis/raisins

CARA MEMBUAT :
■ Ayak bahan kering tepung - baking powder - gula pasir halus - garam. Sisihkan
■ Di tempat lain campur bahan basah telur - susu - minyak.
■ Tuang campuran telur dan kawan2nya ke campuran tepung lalu aduk rata
■ Aduk hingga campuran tadi menjadi tercampur rata
■ Lalu masukkan bahan isi, aduk lagi hingga tercampur rata
■ Tuang adonan ke cetakan muffin yang sudah dioles mentega dan ditabur tepung
■ Oven selama 20 - 25 menit


Tidak ada komentar:

Posting Komentar