Jumat, 22 April 2011

PIZZA

Adonan pizza ini aku ambil dari buku 52 Resep Pizza, keluaran SEDAP. Bagi kamu penyuka pizza dan suka dengan olahan sendiri, aku sarankan belilah buku ini. Kali ini adonan resep roti kupilih "Sweet Dough Pizza" , cocok dengan lidah orang rumah. Maklum dari daerah Ngayogyakarta Hadiningrat yang identik dengan manisnya.
Untuk topping, cukup dengan basic saus pizza, sosis, paprika kuning, dan keju quick melt kraft.


"Sweet Dough Pizza"
SEDAP, 52 Resep Pizza

Bahan :
350 gr tepung terigu protein tinggi
25 gr gula pasir
5 gr ragi instan
20 gr susu bubuk
200 ml air
50 gr mentega tawar dingin
1 sdt garam

Cara Membuat :
1. Campur tepung terigu, gula pasir, ragi instan, dan susu bubuk. Aduk rata. Masukkan air sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
2. Masukkan mentega tawar dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit sampai mengembang.
3. Kempiskan adonan. Bagi adonan 3 bagian. Bentuk bulat diamkan 10 menit.
4. Pipihkan adonan dan giling tipis bentuk bulat. Tusuk-tusuk adonan dengan garpu. Diamkan 30 menit sampai mengembang.
5. Beri topping sesuai selera.
6. Oven 10 menit dgn api bawah suhu 200 drajat C sampai matang. Angkat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar