Kamis, 03 Mei 2012

Bolu Gulung Selai Kacang

Title post kali ini apa adanya he..
tapi emang namanya bolu gulung yang dioles selai kacang. Menggunakan bahan yang ada dirumah.
Kali ini ambil resepnya dari situs SajianSedap.com. Banyak sekali variasi bolu gulung dan fillingnya. Tinggal dipilih mana yang cocok dan silahkan dipraktekkan.
Resep ini menghasilkan tekstur yang lembut sekali. Bisa dilihat dari penggunaan telurnya ya.

DSC_0007res by eata

Bahan A :
10 kuning telur
2 putih telur
100 gr gula pasir
1/2 sdm emulsifier

Bahan B :
50 gr tepung terigu protein sedang
20 gr maizena
10 gr susu bubuk

Bahan C :
100 gr margarin, lelehkan

Cara Membuat:
1. Kocok bahan A sampai kental dan mengembang
2. Masukkan bahan B yang sudah dicampur sambil diayak, aduk balik.
3. Masuk bahan C aduk rata.
4. Masukkan ke loyang 35 x 25 x 4cm, oven kurleb 15 menit dgn suhu 200'C sampai matang.
5. Keluarkan dari oven, langsung dibalik, oles dengan selai kacang. Gulung, padatkan.


Bolu Gulung Selai Kacang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar